Apa Hubungan Deflasi dengan Inflasi?

Apa Hubungan Deflasi dengan Inflasi? Ketika membicarakan perhitungan Pendapatan Nasional disinggung sepintas lalu bahwa Pendapatan Nasional itu dapat dinyatakan atas dasar harga yang berlaku dan atas dasar harga konstan. Hal ini disebabkan karena tingkat harga itu tidak tetap.

Hubungan Deflasi dengan Inflasi

Pada saat sekarang ini kemungkinan besar naik terus, kecuali untuk komoditi pertanian pada waktu panen. Kenaikan harga inilah yang dinamai inflasi. Jadi inflasi adalah suatu proses atau peristiwa kenaikan tingkat harga umum.

PELAJARI:  Jelaskanlah Hubungan Antara Motif Ekonomi, Prinsip Ekonomi dan Tindakan Ekonomi?

Dikatakan tingkat harga umum oleh karena barang dan jasa itu banyak jumlah dan jenisnya. Ada kemungkinan harga sejumlah barang turun, sedang lainnya naik. Apakah tingkat harga umum ini naik atau turun tergantung pada komponen-komponennya.

Kalau hasil akhir komponen-komponennya yang beraneka ragam ini naik maka tingkat harga umum ini akan naik, dan demikian pula sebaliknya. Lawan inflasi adalah deflasi yaitu suatu proses atau peristiwa penurunan tingkat harga umum.

Seperti dalam inflasi dalam proses deflasi pun, mungkin sekelompok harga barang dan jasa itu naik dan sekelompok lainnya turun, tapi hasil akhirnya adalah turun, atau umumnya adalah turun. Harus diingat baik-baik bahwa baik inflasi maupun deflasi, kedua-duanya adalah proses atau peristiwa, dan bukannya tingkat harga.

PELAJARI:  Jelaskan Mekanisme Pembayaran Secara Tunai!

Misalnya tingkat harga umum yang dianggap tinggi, belum menunjukkan inflasi; baru menunjukkan inflasi kalau ada proses kenaikan harga.

Ada 1 TANGGAPAN untuk “Apa Hubungan Deflasi dengan Inflasi?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *